banner 728x250

Pengertian, Fungsi, dan sasaran Supervisi Pendidikan

banner 120x600
banner 468x60

Pengertian supervisi pendidikan

  1. Supervisi berarti pembinaan
  2. Supervisi adalah kegiatan yang ditujukan untuk memperbaiki dan meningkatkan proses dan prestasi pendidikan. Atau bantuan yang diberikan kepada guru dan seluruh staf untuk mengembangkan situasi pembelajaran yang lebih baik.

 

banner 325x300

Fungsi supervisi

  1. Secara umum fungsi supervisi pendidikan adalah salah satu mekanisme untuk meningkatkan kemampuan provesional dalam upaya mewujudkan proses belajar peserta didik yang lebih baik melalui mengajar yang lebih baik pula.
  2. Secara khusus berfungsi pula untuk mengoordinasi semua usaha sekolah, memperluas pengalaman guru, mendorong usaha-usaha pembelajaran kreatif, memberikan penilaian secara terus menerus, dan memberikan pengetahuan serta keterampilan kapada guru.

 

Sasaran supervisi pendidikan

Secara umum sasaran supervisi pendidikan adalah proses pembelajaran peserta didik dengan tujuan meningkatkan mutu proses dan hasil pembelajaran. Karena itu supervisi pendidikan menaruh perhatian utama pada upaya-upaya peningkatan provesionalitas guru sehingga memiliki kemampuan:

1)    Merencanakan kegiatan pembelajaran,

2)    Melaksanakan pembelajaran,

3)    Menilai proses dan hasil pembelajaran,

4)    Memanfaatkan hasil penilaian

5)    Memberikan umpan balik,

6)    Melayani peserta didik yang mengalami kesulitan,

7)    Menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan,

8)    Mengembangkan dan memanfaatkan alat bantu pembelajaran,

9)    Memanfaatkan sumber-sumber pembelajaran yang tersedia,

10) Mengembangkan interaksi pembelajaran (strategi, metode, dan teknik),

11) Melakukan penelitian praktis untuk perbaikan pembelajaran.

 

Secara khusus dapat diklasifikasikan:

1)    Sasaran administratif (teknis administratif) misal perangkat pembelajaran

2)    Sasaran edukatif (teknis edukatif) misal pelaksanaan pembelajaran.

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *